Mengenal Asisten Pembantu Orochimaru di Naruto

Giofanny Sabekti

Mengenal Asisten Pembantu Orochimaru di Naruto
Diketahui bahwa Orochimaru mempunyai seorang asisten pribadi. Dia sering menemani dan membantu Orochimaru dalam aktivitasnya sebagai seorang peneliti.

Kabuto Yakushi

Asisten Orochimaru berjenis kelamin laki-laki, dia mempunyai nama panjang yaitu Kabuto Yakushi. Dia biasa dipanggil Kabuto oleh Orochimaru sendiri.

Dia merupakan shinobi yang hebat dan cerdas yang membantu Orochimaru dalam kegiatan penelitian.

Di era boruto, Kabuto mengelola dan mempunyai panti asuhan yang mengasuh anak-anak Shin uchiha.

Saat usia belia, Kabuto di angkat oleh danzo sebagai bawahan untuk membantu pekerjaan kotor danzo. Lalu dia bekerja sebagai mata mata di berbagai negara seperti di iwa, suna dan kumo.

Masa Kecil Kabuto Yakushi

Saat kecil, kabuto adalah seorang anak yang dibesarkan oleh Nono Yakushi. Nono Yakushi yang menamai dia dengan nama kabuto.

Dulu masa kecil kabuto pernah mengalami cidera kepala hingga berdarah sampai-sampai ia tidak mengingat nama dan asal-usul dia.

Kabuto berhasil dalam capaiannya menjadi genin di konoha. Dia merupakan seorang shinobi yang introvert.

Kegiatan dan Aktivitas Kabuto Yakushi

Diketahui bahwa Kabuto merupakan seorang mata - mata yang licik, dia berhubungan dengan banyak organisasi di Konoha.

Dia menghabiskan waktu untuk membantu penelitian Orochimaru hingga melakukan tugas misi kotor demi kelancaran penelitian.

Kabuto pernah menjadi mata mata dari Sasori untuk mengawasi Orochimaru.

Kabuto bereksperimen dengan tubuh Orochimaru yang sudah mati, seperti menggunakan selnya untuk menyempurnakan kemampuan diri seperti mirip Orochimaru.

Dia ingin mempunyai keterampilan dan kemampuan melebihi Orochimaru dengan membuat tumbuhnya lebih sempurna dari manusia biasa.

Kabuto juga pernah bertarung dengan Naruto saat dia berusaha melindungi Tsunade yang saat itu hendak melukai Tsunade yang sedang sakit. Pada saat itu Naruto menyerang Kabuto dengan jurus rasenggannya.

Perang ninja Shinobi ke empat

Pada perang dunia Shinobi ke empat Kabuto pernah menjalin kerja sama dengan Tobi, dia ingin membantu Tobi untuk membantu memenangkan perang dengan menggunakan jutsu terlarang edotense.

Asisten Orochimaru

Kabuto berhasil menemukan mayat Uchiha Madara dan menjadikan dia sebagai pasukan terkuat pada perang dunia shinobi ke 4.

Pada saat saat terakhir, jurus edotense dapat dihilangkan dengan bantuan Uchiha Itachi. Itachi berhasil membuat Kabuto tersadar atas perbuatannya saat ini serta mampu membuat dirinya menjadi baik hati dengan kemampuan jurus izanagi.

Giofanny Sabekti
Giofanny Sabekti Saya berasal dari kota Ponorogo, Pendidikan terakhir sampai S1, saya lulusan jurusan pendidikan Islam anak usia dini.
Load comments