LKA gratis

10 Manfaat Sekolah TK Bagi Anak dan Orangtua

Bagi anak, bersekolah merupakan kegiatan yang menyita waktu bermain dan harus keluar dari zona nyaman ketika di rumah, maka tidak jarang anak yang harus masuk TK ketakutan dengan banyak alasan yang lucu.

Bagi anak dan orangtua yang belum mengetahui fakta pentingnya bersekolah TK mungkin bertanya apa manfaat ketika anak masuk TK sebelum masuk SD.

Umumnya agar anak di terima masuk SD maka anak harus ada ijasah lulus TK. TK merupakan lembaga formal yang membekali anak sebelum masuk SD contohnya dengan kesiapan mental dan kesiapan dasar seperti membaca, menulis dan menghitung.

Manfaat bersekolah TK meliputi banyak hal yang kecil perubahannya dan dampaknya terlihat dari perilaku dan kecondongan aktivitas kesukaan yang anak lakukan, terdapat perbedaan antara anak yang bersekolah TK dengan anak yang tidak mau bersekolah.

Bagi orangtua dengan anak masuk TK dapat mengisi waktu pada usianya untuk melakukan kegiatan yang berguna untuk perkembangan dirinya.

Perlu diketahui bahwa di Taman kanak-kanak segala sesuatu sudah direncanakan dengan baik meliputi pelajaran yang diajarkan hingga segala acara penting yang harus anak lalui.

Dan dalam penilaian saat mengerjakan tugas ujian terdapat penilaian yang menunjukkan progres perkembangan anak seperti dinilai dengan singkatan BB, MB, BSH dan BSB.

Baca juga : Arti Nilai BB, MB BSH dan BSB pada nilai anak TK

Selain itu dalam kegiatan belajar harian terdapat tema pembelajaran yang disesuaikan dengan 6 aspek perkembangan anak, serta aktivitas harian bersifat aktif mengajak anak dan kegiatan tepuk tepuk dan bernyanyi.

Dengan anak bersekolah TK mendapatkan manfaat pendidikan pra sekolah yang berguna untuk mengembangkan perkembangan anak seperti mengaji dan latihan membaca serta menulis.

Kegiatan menggambar

10 Manfaat Sekolah TK Bagi Anak dan Orangtua

10 Daftar manfaatnya sebagai berikut :

1. Anak mendapatkan Fasilitas Mainan Edukasi

Berbeda dengan mainan biasa seperti mobil Mobilan dan boneka di TK terdapat alat permainan edukatif yang berguna untuk melatih motorik halus dan kognitif anak contohnya seperti alat permainan edukatif outdoor dan alat permainan edukatif indoor contoh nya satu set mainan hewan, puzzle dan mainan balok.

Alat permainan yang digunakan difasilitasi oleh sekolah sebagai mainan yang digunakan saat jam istirahat dan boleh dimainkan diwaktu itu saja.

Tapi mainan fasilitas sekolah dilarang untuk dibawa pulang, karena harus dimasukkan kembali ke keranjang agar dapat dimainkan di hari berikutnya.

2. Anak mempunyai Kegiatan yang berguna

Kegiatan anak usia dini di rumah tidak pengaruh banyak ke perkembangan jasmani dan rohani karena tidak ada guru yang berperan sebagai pembimbing dan perawat anak.

Kegiatan anak di rumah tidak terencana dengan baik dan tidak ada tujuan pembelajaran seperti yang ada di tempat belajar taman kanak-kanak.

Progres perkembangan anak akan berkembang dengan baik jika bersekolah Taman kanak-kanak dan dapat sebagai bekal saat hendak masuk SD.

3. Anak memperoleh Informasi, ilmu pengetahuan dan Materi Pelajaran yang Penting

Manfaat penting dari pembelajaran bertema di TK bertujuan untuk memberikan informasi dan ilmu pengetahuan dasar yang berguna untuk perkembangan diri sendiri dan harapan penting di masa depan.

Karena kegiatan yang dilakukan bertujuan untuk memberikan informasi yang berguna untuk menambah wawasan anak, maka guru berupaya memberikan informasi umum yang harus diketahui anak.

4. Mengembangkan Sosial Emosional

Anak membutuhkan interaksi sosial dengan anak yang seusia dengannya maka sekolah menjadi tempat berkumpulnya anak seusianya untuk belajar bersama dan melatih persahabatan antar siswa.

Di sekolah anak mendapatkan teman akrab yang bermanfaat untuk berbagi informasi dan kegiatan bermain bersama.

Keakraban antar siswa ini juga ikut berpengaruh terhadap hubungan antar orangtua anak.

5. Mengembangkan nilai Agama dan Moral

Manfaat yang didapatkan saat bersekolah di TK, anak akan mendapatkan kegiatan pembelajaran yang berguna untuk menebalkan ketakwaan diri terhadap tuhan.

Selain itu anak juga akan mendapatkan nilai kesopanan, Budi pekerti terhadap guru dan moral yang baik, sehingga tujuan bersekolah bermanfaat untuk memperbaiki moral anak terhadap keluarga dan teman seusianya.

6. Mengembangkan kemampuan Bahasa dan Komunikasi

Saat di TK anak akan mendapatkan pembinaan komunikasi yang baik saat berinteraksi di sekolah.

Selain itu anak juga akan belajar berbahasa karena guru memfasilitasi anak agar aktif di kelas.

Komunikasi ini penting untuk dapat menyalurkan informasi pengetahuan dari guru ke siswa.

7. Mengembangkan Kognitif

Perkembangan mental dan kecerdasan anak juga berkembang dengan baik karena kegiatan harian yang rutin guru lakukan bersama anak - anak.

Perkembangan kognitif ini penting untuk anak agar bisa menyelesaikan diri dengan tugas sebagai seorang pelajar sekolah.

8. Mengembangkan Motorik Kasar

Anak TK di sekolah akan melakukan kegiatan aktif seperti bermain loncat dan senam yang dimana kegiatan tersebut berguna untuk mengembangkan motorik kasar anak karena mereka menggunakan otot dan tubuh secara keseluruhan untuk aktivitas dan kegiatan.

9. Mengembangkan Motorik Halus

Saat anak bersekolah di TK mereka harus menyelesaikan diri dengan kegiatan yang guru lakukan. Contohnya kegiatan meronce, menggunting dan melipat kertas. Kegiatan tersebut berguna untuk melatih motorik halus anak sehingga tangan mereka dapat berkembang dengan kuat.

10. Mengembangkan Kreativitas dan Seni

Kegiatan yang membuat anak senang dan selalu menyukainya contohnya seperti menggambar dan mewarnai.

Kegiatan yang terkait dengan kreativitas memang cenderung condong ke kegiatan sering anak TK maka tidak jarang orangtua mengatakan bahwa kegiatan di TK kebanyakan hanya mewarnai.

Tapi sebenarnya kegiatan di TK bersifat tidak terlihat dengan jelas karena tidak tertuju pada pemberian tugas yang banyak tapi lebih kepada penyiapan stimulasi sekolah untuk memasuki ke jenjang sekolah SD yang harus bisa membaca, menulis, mengaji dan menghitung.

Bagikan melalui media sosial
Atau
Bagikan dengan tautan
Posting Komentar